- 1 butir telur ayam, kocok hingga berbuih
- 250 gr tepung ketan
- 100 ccsantan kental
- minyak untuk menggoreng
- 50 gr gula pasir
- 50 cc air
- Campur tepung ketan, garam dan telur aduk rata, remas tuangi santan sedikit demi sedikit hingga dapat dibentuk.
- Ambil adonan sesendok demi sesendok, gulung memanjang sebesar batang pensil, bentuk seperti angka 8.
- Siapkan 2 wajan masing - masing berisi minyak goreng yang belum dipanaskan
- Masukkan adonan yang telah dibentuk secukupnya dalam minyak dingin dahulu, baru goreng dengan api sedang sehingga mengembang dan matang. matikan api dan tiriskan, lakukan hal yang sama pada sisa adonan.
- Bila perlu jemur kurang lebih 1 jam sampai benar - benar kering
- Rebus gula dan air dengan api kecil sampai kental masukkan kue yang sudah digoreng, aduk rata, angkat dan biarkan sampai gula mengering.
Sumber : Kue - Kue Indonesia
0 komentar:
Posting Komentar